ULANGAN MID SEMESTER 1 BIOLOGI IPA X
Ini soal latihan ujian semester 1 kelas X untuk mereview kembali materi yang udah lama diajarkan apakah masih bisa OK
SOAL
1. Ilmu pengetahuan merupakan kumpulan, prinsip, hukum, dan teori yang dibentuk melalui serangkaian kegiatan ilmiah. Suatu pengetahuan disebut ilmu bila memiliki ciri-ciri berikut, kecuali ....
SOAL
1. Ilmu pengetahuan merupakan kumpulan, prinsip, hukum, dan teori yang dibentuk melalui serangkaian kegiatan ilmiah. Suatu pengetahuan disebut ilmu bila memiliki ciri-ciri berikut, kecuali ....
a. memiliki objek kajian
d. universal
b. subjektif
e. sistematis
c. objektif
2. Cabang ilmu biologi yang mempelajari tentang penggolongan makhluk hidup, yaitu ....
a. taksonomi
d. histologi
b. teratologi
e. anatomi
c. filogeni
3. Pengertian ilmu biologi adalah ....
a. ilmu yang mempelajari semua makhluk di masa silam dan kini
b. ilmu yang mempelajari semua makhluk hidup yang ada sekarang ini
c. ilmu yang mempelajari hubungan antara produsen dan konsumen
d. ilmu yang mempelajari adanya jaring-jaring hidup
e. ilmu yang mempelajari tentang keseimbangan alam
4. Cara untuk membuat hipotesis yang baik adalah ....
a. perlu memahami metode-metode ilmiah
b. perlu mengumpulkan fakta melalui pengamatan
c. perlu mengumpulkan data dengan cermat
d. perlu memahami masalah dan mempunyai penalaran yang baik
e. perlu melakukan percobaan atau eksperimen
5. Kegiatan observasi meliputi hal-hal berikut, kecuali ....
a. memikirkan
d. melihat
b. membau
e. meraba
c. mengecap
6. Kejadian berikut ini yang bukan merupakan objek kajian biologi adalah ....
a. pembuatan tempe
b. pengamatan air kolam dengan mikroskop dan menemukan ada berbagai benda kecil yang bergerak aktif
c. bangkai tikus berbau busuk setelah beberapa hari
d. kandungan mineral akan batuan
e. bintil akar pada tanaman polong-polongan
7. Teori-teori yang diajukan dalam ilmu pengetahuan diberlakukan ....
a. selama teori itu berlangsung
b. sepanjang masa
c. selama penemunya disegani
d. selama belum ada bukti baru yang menolak
e. berlaku di suatu tempat tertentu
8. Berikut ini sikap ilmiah yang harus dimiliki ilmuwan, kecuali ....
a. melakukan penelitian untuk kepentingannya
b. jujur
c. bertanggung jawab
d. disiplin
e. tekun
9. Makhluk hidup yang mempunyai kekerabatan dekat adalah yang memiliki ....
a. persamaan dalam pemanfaatannya
b. banyak persamaan ciri-ciri
c. sedikit persamaan ciri-ciri
d. tidak memiliki persamaan ciri-ciri
e. banyak perbedaan
10. Pengelompokan makhluk hidup berdasarkan persamaan dan perbedaan disebut ....
a. klasifikasi
b. sistematika
c. taksonomi
d. takson
e. anatomi
11. Tujuan ilmuwan mengklasifikasikan makhluk hidup adalah sebagai berikut, kecuali ....
a. untuk pelestarian makhluk hidup
b. untuk memudahkan dalam mempelajarinya
c. untuk memudahkan dalam mengenalinya
d. untuk menentukan kedudukannya dalam takson
e. untuk memberi nama makhluk hidup yang belum diketahui namanya
12. Urutan tingkatan takson dari tingkat terendah ke tingkat tinggi adalah sebagai berikut ....
a. species – genus – kelas – ordo – famili – filum
b. species – genus – kelas – famili – ordo – filum
c. species – genus – famili – ordo – kelas – filum
d. species – genus – ordo – famili – kelas – filum
e. species – ordo – genus – kelas – famili – filum
a. Lamarck
b. Gregor Mendel
c. Charles Darwin
d. Carolus Linnaeaus
e. Robert Hooke
14. Berikut ini nama ilmiah dari beberapa makhluk hidup.
- Panthera leo
- Canis familiaris
- Cavia cobaya
- Panthera tigris
Kekerabatan yang paling dekat di antara makhluk hidup tersebut adalah ....
a. 1 dan 2
b. 1 dan 4
c. 2 dan 3
d. 2 dan 4
e. 1 dan 3
15. Pasangan berikut ini yang memiliki kekerabatan paling dekat, yaitu ....
a. anjing dan serigala
b. serigala dan beruang
c. rubah dan anjing
d. serigala dan rubah
e. beruang dan rubah
a. Zea mays L.
b. Zea Mays L
c. Zea M. L
d. Zea mays L
e. Zea Mays. L.
17. Nama ilmiah kelapa adalah Cocos nucifera L. Arti huruf L adalah ....
a. nama species
b. petunjuk takson
c. nama genus
d. singkatan nama orang yang pertama mengidentifikasi
e. nama kelas
18. Jamur/fungi dipisahkan menjadi kingdom tersendiri karena ....
a. berkembang biak dengan spora
b. bersifat heterotrof
c. tidak memiliki dinding sel
d. tidak memiliki membran inti
e. hidupnya sebagian besar saprofit dan parasit
19. Virus dianggap sebagai makhluk hidup karena memiliki ciri ....
a. dapat menyerang manusia
b. dapat bergerak
c. dapat berkembang biak dalam sel hidup
d. dapat menularkan penyakit
e. dapat dikristalkan
a. virion
d. karbohidrat
b. protein
e. vitamin
c. lemak
21. Berikut ini merupakan ciri-ciri sains, kecuali ….
a. dasar perkembangannya dari pengalaman empiris
b. terdapat langkah-langkah sistematis dan baku
c. cara berpikir logis
d. objek kajian berupa benda konkret
e. hasil yang diperoleh bersifat subjektif
22. Cara mempelajari IPA dengan menggunakan keterampilan proses. Langkah keterampilan proses yang tidak perlu dilakukan oleh peneliti adalah ….
a. observasi
d. memprediksi
b. menggolongkan
e. meramalkan
c. menafsirkan
23. Urutan organisasi kehidupan dari tingkat rendah ke tinggi adalah ….
a. sel - molekul - jaringan - organ - sistem organ - individu
b. molekul - sel - jaringan - organ - sistem organ - individu
c. jaringan - sel - molekul- organ - sistem organ - individu
d. sel - jaringan - sistem organ - organ - individu
e. makhluk hidup - sistem organ - organ - jaringan - sel - molekul
24. Kanker adalah penyakit yang diakibatkan karena adanya pertumbuhan sel yang tidak dapat dikendalikan dan bersifat ganas. Cabang biologi yang memegang peranan dalam hal ini adalah ....
a. epidemiologi
d. sitologi
b. teratologi
e. bakteriologi
c. patologi
25. Berikut ini yang bukan merupakan ciri-ciri dari virus adalah ….
a. hanya dapat hidup dalam sel-sel hidup
b. dapat berbentuk kristal
c. tidak dapat melewati saringan bakteri
d. kulitnya terdiri atas protein
e. tubuhnya terdiri atas protein
26. Vaksin adalah suatu zat yang mengandung bibit penyakit yang sudah dilemahkan untuk membentuk kekebalan aktif. Vaksin yang biasa diberikan secara oral adalah vaksin untuk mencegah penyakit ....
a. tipus
d. polio
b. campak
e. hepatitis
c. difteri
27. Berikut ini nama-nama bakteri yang bermanfaat dalam produksi makanan.
- Lactobacilus casei
- Lactobacillus bulgaricus
- Acetobacter xylinum
- Streptococcus lactis
- Clostridium bitiricum
Di antara bakteri tersebut yang bermanfaat untuk pembuatan yoghurt dan nata de coco adalah ….
a. 1, 2, 3
d. 5, 4, 3
b. 1, 4, 3
e. 5, 2, 3
c. 1, 5, 3
28. Habitat bakteri terdapat di berbagai macam tempat. Jika keadaan lingkungan buruk, maka bakteri akan membentuk ….
a. kapsid dan endospora
d. flagela dan endospora
b. endospora dan selaput lendir
e. flagela dan selaput lendir
c. kapsid dan selaput lendir
29. Ketika nyamuk Anopheles betina menggigit manusia, maka akan keluar cairan ludah yang masuk ke dalam darah manusia dan ada kemungkinan masuknya Plasmodium ke dalam tubuh manusia
dan membentuk ….
a. tropozoit
d. sporozoid
b. merozoid
e. ookista
c. ookinet
30. Jamur yang hidup bersama dengan tumbuhan tingkat tinggi dalam bentuk simbiosis mutualisme dinamakan ….
a. parasit
d. lichenes
b. saprofit
e. mikoriza
c. heterotrof
31. Bakteriofage adalah virus yang menyerang ....
a. bakteri
d. manusia
b. tumbuhan
e. serangga
c. hewan
32. Kultur yang paling sesuai untuk pembiakan virus adalah ....
a. medium agar
b. embrio tikus
c. kaldu steril
d. garam fisiologis yang steril
e. embrio ayam hidup
33. Tahap-tahap daur litik yang benar adalah ....
a. adsorpsi – injeksi – litik – perakitan – sintesis
b. adsorpsi – perakitan – sintesis – litik – injeksi
c. adsorpsi – injeksi – sintesis – perakitan – litik
d. adsorpsi – injeksi – sintesis – litik – perakitan
e. adsorbsi – sintesis – injeksi – perakitan – litik
34. Fase yang tidak terdapat pada daur litik adalah ....
a. sintesis
d. penggabungan
b. perakitan
e. adsorbsi
c. injeksi
35. Virus yang mempunyai asam nukleat RNA adalah virus ....
a. HIV
d. influenza
b. cacar
e. herpes
c. hepatitisLATIHAN LAGI YA
1. Menurut sistem tiga kingdom, makhluk hidup dibagi sebagai berikut . . . .
a. Plantae, Animalia, Monera
b. Plantae, Animalia, Protista
c. Plantae, Animalia, Fungi
d. Plantae, Animalia, Archaeobacteria
e. Plantae, Animalia, Eubacteria
2. Pencetus teori abiogenesis atau generatio spontanea adalah . . . .
a. Francisco Redi
b. Louis Pasteur
c. Lazzaro Spallanzani
d. Schleiden
e. Aristoteles
a. badan golgi
b. mitokondria
c. ribosom
d. nukleus
e. retikulum endoplasma
4. Perbedaan sel hewan dan tumbuhan adalah . . . .
a. dinding sel hewan kuat, dinding sel tumbuhan tipis
b. dinding sel hewan tipis, dinding sel tumbuhan kuat
c. sel tumbuhan tidak mempunyai vakuola, sel hewan mempunyai vakuola
d. sel tumbuhan tidak berplastida, sel hewan berplastida
e. sel tumbuhan di dalam intinya terdapat sentrosom, sel hewan tidak
5. Jaringan pada hewan, yang berfungsi mengoordinasikan dan meneruskan rangsang adalah . . . .
a. jaringan epitel
b. jaringan ikat
c. jaringan saraf
d. jaringan darah
e. jaringan tulang
6. Jaringan mesofil pada tumbuhan berfungsi untuk . . . .
a. melindungi permukaan tubuh tumbuhan
b. membuat makanan dengan proses fotosintesis
c. menyokong dan menguatkan tubuh tumbuhan
d. menghasilkan sel-sel baru untuk pertumbuhan
e. mengangkut hasil fotosintesis ke seluruh tubuh
7. Kelompok individu dari satu spesies yang menduduki areal tertentu disebut . . . .
a. individu
b. ekosistem
c. bioma
d. komunitas
e. populasi
8. Pada bioma tundra didominasi oleh tumbuhan . . . .
a. lumut
b. rumput
c. kaktus
d. tumbuhan berbunga
e. tumbuhan paku
9. Hubungan timbal balik antara makhluk hidup dengan lingkungannya dipelajari dalam ilmu khusus, yaitu . . .
a. zoologi
b. ekologi
c. botani
d. embriologi
e. bioteknologi
10. Manfaat mempelajari biologi di antaranya adalah . . . .
a. menjadi takut karena terdiri berbagai cabang ilmu
b. menjadi kurang berkembang karena ilmu yang dikajinya terbatas
c. kurang memuaskan dibanding mempelajari ilmu yang lain
d. kurang bisa menerapkan secara langsung pada kehidupan karena terlalu umum
e. di bidang pertanian bisa menghasilkan varietas baru karena ada genetika, evolusi, dan taksonomi
11. Ekologi merupakan ilmu yang mempelajari hubungan . . . .
a. manusia dengan organisme-organisme yang berada di sekelilingnya
b. suatu organisme dengan organisme lainnya
c. organisme dengan keadaan sekelilingnya
d. manusia dengan organisme patogen
e. komponen biotik dan abiotik dalam ekosistem
12. Sekelompok padi yang hidup pada sebidang tanah menurut konsep dalam ekologi merupakan . .
a. spesies
b. individu
c. populasi
d. komunitas
e. ekosistem
13. Makhluk hidup sebagai komponen biotik dengan komponen abiotik merupakan satu kesatuan yang disebut sebagai . . . .
a. ekosistem
b. bioma
c. biosfer
d. habitat
e. komunitas
14. Sistem bercocok tanam monokultur pada dasarnya sangat merugikan, di antaranya adalah . . . .
a. meningkatkan sistem keanekaragaman hayati yang ada
b. meningkatkan kesuburan tanah
c. jumlah hama yang menyerang tanaman menjadi semakin berkurang
d. dapat mengembalikan kualitas tanah menjadi lebih baik
e. sistem keanekaragaman hayati semakin berkurang sehingga memengaruhi sistem keseimbangan ekologi
15. Suatu daerah yang memiliki vegetasi yang khas karena pengaruh ketinggian dan garis lintang disebut . .
a. ekosistem
b. populasi
c. habitat
d. bioma
e. biosfer
16. Hubungan yang terjadi antara seekor kambing dan lembu dalam suatu padang rumput adalah . .
b. alelopati
c. simbiosis
d. parasitisme
e. kompetisi
17. Di bawah ini yang termasuk agroekosistem adalah . . . .
a. sawah, danau, hutan, dan laut
b. sawah, ladang, kebun, dan tambak
c. laut, sawah, ladang, dan danau
d. danau, rawa, ladang, dan pekarangan
e. hutan, laut, danau, dan rawa
18. Di dalam ekosistem ada padi, tikus, ular, dan elang. Apabila populasi padi menurun dari pernyataan berikut ini yang benar adalah . . . .
a. ekosistem tetap seimbang
b. terjadi ledakan tikus dan elang
c. tidak berpengaruh terhadap populasi tikus dan ular
d. populasi tikus, ular, elang menurun
e. rantai makanan akan berjalan terus
19. Pada ekosistem laut, daerah yang memiliki komponen biotik tingkat produsen yang paling tinggi jumlahnya adalah . . . .
a. abisal
b. batial
c. fotik
d. afotik
e. termoklin
20. Makhluk hidup yang mampu menguraikan sampah organik yang berasal dari tumbuhan mati dan bangkai ialah
a. bakteri dan jamur
b. bakteri dan ganggang
c. jamur dan rayap
d. ganggang dan cacing tanah
e. cacing tanah dan ulat
21. Proses perubahan nitrit menjadi nitrat disebut proses . . ., salah satu contoh bakteri yang membantu proses tersebut misalnya . . . .
a. nitratasi, Nitrosomonas
b. nitratasi, Nitrobacter
c. nitritasi, Nitrosomonas
d. nitritasi, Nitrococcus
e. denitrifikasi, Nitrobacter
22. Pernyataan berikut ini yang benar, adalah. . . .
a. semakin dekat jarak transfer energi dari matahari, energi yang didapat semakin kecil
b. produsen adalah sumber energi yang ada dalam ekosistem di alam
c. semakin jauh jarak transfer energi dari matahari jumlah populasi semakin besar
d. jumlah energi yang didapat dalam setiap trofik jumlahnya selalu sama besar
e. semakin kompleks jaring-jaring makanan menunjukkan semakin stabil pula ekosistem tersebut
23. Proses perubahan nitrit atau nitrat menjadi nitrogen bebas di udara disebut . . . .
a. nitrifikasi
b. denitrifikasi
c. nitritasi
d. amonifikasi
e. nitratasi
24. Berikut yang dimaksud dengan konsumen puncak adalah . . . .
a. organisme yang tidak bisa dimakan oleh organisme yang ada di bawahnya
b. organisme yang dapat memakan semua trofik
c. organisme yang memakan herbivora
d. trofik yang memiliki jumlah biomassa yang terbesar
e. tingkat trofik yang memiliki jumlah individu terkecil
25. Hubungan antara rantai makanan dan jaring-jaring makanan adalah . . . .
a. jaring makanan menyusun rantai makanan
b. memiliki organisme yang sama
c. rantai makanan merupakan penyusun dari jaring-jaring makanan
d. memiliki penyusun berbeda, namun tetap saling berhubungan
e. terdapat dalam ekosistem yang sama
26. Manfaat kita mempelajari aliran energi yang terjadi dalam ekosistem adalah . . . .
a. menjadi dasar pengembangan ilmu biologi molekuler
b. makin mencintai lingkungan
c. memahami proses terjadinya keseimbangan lingkungan
d. mengerti mengenai pentingnya organisme langka
e. mengerti pentingnya keberadaan produsen dalam ekosistem
27. Dalam ekosistem tersusun atas:
- Ikan karnivora
- Bakteri pengurai
- Fitoplankton
- Ikan herbivora
- Zat-zat organik
a. 1, 3, 5, 2, dan 4
b. 5, 3, 4, 1, dan 2
c. 5, 4, 3, 1, dan 2
d. 5, 1, 3, 2, dan 4
e. 5, 2, 3, 4, dan 1
28. Hal yang terjadi jika suatu organisme hanya memakan satu macam organisme saja, yaitu . . . .
a. penyebarannya terbatas
b. mudah mati
c. cepat punah
d. kompetisi tinggi
e. tidak terdapat konsumen puncak
29. Ketika sulfur dioksida di udara bersenyawa dengan air akan menjadi hujan asam. Berikut ini adalah dampak dari adanya hujan asam, kecuali . . . .
a. berkaratnya logam
b. rapuhnya bangunan
c. mengganggu pertumbuhan tanaman
d. merusak cat pada bangunan
e. manjadikan basa tanah naik
30. Transfer energi matahari yang diterima makhluk hidup dengan urutan sebagai berikut . . . .
a. tumbuhan- matahari- herbivora- karnivora- omnivora- pengurai
b. matahari- pengurai- tumbuhan-herbivora- karnivora- omnivora
c. matahari- herbivora- karnivora-pengurai- tumbuhan- omnivora
d. matahari- tumbuhan- herbivora- karnivora- omnivora- pengurai
e. matahari- omnivora- tumbuhan- herbivora- karnivora- penguraiTRY AGAIN UN KELAS X
1. Tumbuhan merupakan salah satu contoh mahkluk hidup. Salah satu peranan tumbuhan dalam ekosistem adalah ............
A. Berperan penting dalam daur karbon dan oksigen
B. Menghasikan bahan pangan
C. Sumber karbohidrat
D. Untuk bahan bangunan
E. Untuk bahan obat herbal
2. Ketika melakukan pengamatan tumbuhan pisang di kebun belakang rumahnya, Fuji menemukan di sekitar pohon induk pisang lima tunas pohon pisang. Ini menunjukkan bahwa pohon pisang tersebut melakukan .....
A. Pertumbuhan
B. Perkembangan
C. Perkembang biakan
D. Metabolisme
E. Adaptasi terhadap lingkungan
3. Yang bukan merupakan ciri mahkluk hidup adalah ...........................
A. Tumbuh
B. Membutuhkan nutrisi
C. Berkembang biak
D. Memiliki massa
E. Melakukan metabolism
4. Berikut ini adalah peranan yang ditunjukkan oleh beberapa mahkluk hidup :
1. Menghasilkan antibiotik
2. Menyebabkan bahan makanan membusuk
3. Menimbulkan berbagai penyakit pada hewan piaraan
4. Untuk pembuatan vaksin
5. Sebagai gulma pada tanaman budidaya Peranan negatif yang ditunjukkan oleh mahkluk hidup ditunjukkan pada ..........
A. 1, 2 dan 3
B. 1, 3 dan 4
C. 2, 3 dan 4
D. 2, 3 dan 5
E. 3, 4 dan 5
5. Salah satu ciri yang ditunjukkan oleh mahkluk hidup adalah iritabilitas, maksudnya adalah..
A. Mampu menambah jumlahnya
B. Menghasilkan stabilitas ekosistem
C. Bereaksi terhadap adanya rangsang
D. Beradaptasi terhadap perubahan lingkungan
E. Membutuhkan nutrisi
6. Keberadaan tumbuhan menjadi sangat penting bagi kelangsungan hidup di muka bumi. Hal ini disebabkan karena tumbuhan ... Dapat dimanfaatkan untuk bahan bangunan Menghasilkan fosil Mengendalikan daur CO2 dan O2 Memiliki klorofil Berperan sebagai produsen dalam ekosistem darat
7. Kelompok kucing, harimau dan anjing merupakan contoh keanekaragaman hayati tingkat ................. Gen Species Jenis Ekosistem Komunitas
8. Berikut ini adalah beberapa nama jenis tumbuhan : mawar berbunga merah mawar berbunga putih kelapa sawit mawar berbunga ungu kelapa hijau kurma Jenis tumbuhan yang menunjukkan keanekaragaman hayati tingkat gen, adalah.. 1, 2 dan 3 1, 2 dan 4 2, 4 dan 5 3, 4 dan 5 4, 5 dan 6
9. Kacang tanah, kacang hijau, kacang kedelai dan kacang kapri merupakan keanekaragaman hayati tingkat species karena ........... Keempat jenis tersebut merupakan satu species yang sama Keempatnya sama-sama bernama kacang Mereka mempunyai kandungan zat yang sama Keempatnya berbeda species tapi masih satu famili yang sama Keempatnya berbeda species tapi varietasnya sama
10. Cacing tanah, keluwing dan rayap merupakan komponen biotik dalam ekosistem yang berperan sebagai ...... Detritivor Karnivora Produsen Konsumen Dekomposer
0 Response to "ULANGAN MID SEMESTER 1 BIOLOGI IPA X "
Posting Komentar